Lombok Tengah, Jurnalekbis.com– Sebuah peristiwa mengerikan terjadi di Lingkungan Karang Bejelo, Kelurahan Gonjak, Kecamatan Praya, Kabupaten Lombok Tengah, setelah angin puting beliung menerjang kawasan tersebut. Kejadian tersebut mengakibatkan satu rumah milik nenek Sahmin (75 tahun) mengalami kerusakan parah.
Angin puting beliung yang datang secara tiba-tiba menyebabkan atap rumah Sahmin, yang terbuat dari bahan spandek, terbang terbawa angin. Tidak hanya itu, sejumlah bata dari dinding rumah juga runtuh akibat kekuatan angin yang sangat kuat, menimpa Sahmin yang saat itu berada di dalam rumah.
Beruntung, Sahmin selamat meski sempat tertimpa bata. Namun, akibat kerusakan parah yang dialami rumahnya, ia terpaksa mengungsi ke rumah tetangga untuk sementara waktu.
Akramudin, Kepala Lingkungan (Kaling) Karang Bejelo, mengungkapkan bahwa angin puting beliung tersebut datang secara mendadak dan merusak bangunan rumah warga. “Kondisi rumah Ibu Sahmin sangat memprihatinkan. Kami berharap ada perhatian dan bantuan dari pemerintah setempat untuk meringankan beban beliau,” ungkap Akramudin.
Hingga saat ini, nenek Sahmin belum menerima bantuan dari Pemerintah Kabupaten Lombok Tengah. Warga setempat berharap pemerintah segera turun tangan untuk memberikan bantuan darurat serta memastikan warga yang terdampak bencana ini mendapatkan perhatian yang layak.
Bencana alam ini menambah daftar kejadian ekstrem yang melanda wilayah Lombok Tengah, dan mengingatkan pentingnya kesiapsiagaan dalam menghadapi perubahan cuaca yang semakin tidak terduga.