jurnalekbis.com/wp-content/uploads/2023/05/WhatsApp-Image-2023-05-12-at-07.59.09-250x190.jpeg" alt="" width="203" height="154" />Jurnalekbis.com- Kepala Dinas Perindustrian Provinsi NTB, Nuryanti, SE., ME., didampingi Eselon III menerima kunjungan Danrem 162/WB, Brigjen TNI Sudarwo Aris Nurcahyo S.Sos., MM bertempat di ruang rapat Kepala Dinas Perindustrian NTB.
Dalam pertemuan itu, Kepala Dinas Perindustrian dan Danrem 162/WB membahas terkait desa terpadu yang akan diawali dengan pemetaan potensi IKM yang ada di desa sebagai pengembangan ekonomi yang dimulai dari desa dan masyarakat.
“Awalnya akan dilakukan pemetaan potensi lokal dan sumberdaya manusia yang nantinya menjadi unit-unit penggerak kegiatan ekonomi warga dalam mewujudkan kemandirian ekonomi desa” ungkap Nuryanti.
Sebagai langkah awal kolaborasi, Dinas Perindustrian NTB dan Danrem akan melakukan bimbingan teknis bagi warga desa yang nantinya setelah dilakukan pemetaan. Hal ini perlu diberikan kepada SDM sebagai bentuk penguatan pengetahuan, keterampilan, kesadaran berwirausaha, peningkatan mutu produk/jasa, nilai tambah, dan daya saing produk.
“Kami sangat mendukung hal hal yang mampu meningkatkan kesejahteraan dan kemakmuran masyarakat, sehingga bimtek untuk para warga dalam pasca pemetaan merupakan langkah awal yang bagus untuk dilakukan,” Ungkap Brigjen TNI Sudarwo Aris Nurcahyo S.Sos., MM
Diharapkan kehadiran desa terpadu atau desa wirausaha akan menjadi salah satu solusi meningkatkan produktifitas hingga mengakselerasi pertumbuhan ekonomi secara nyata. Selain itu, ini menjadi ikhtiar mendorong penguatan ekonomi desa berbasis potensi dan kearifan lokal untuk desa yang kuat dan mandiri.
Setelah melakukan FGD, Nuryanti memperkenalkan produk IKM yang terpajang di Gallery Dinas Perindustrian dan minuman herbal tradisional Suppa Senna khas Bima yang memiliki berbagai khasiat untuk mengobati berbagai macam penyakit serta menambah kekebalan tubuh.
Setelah melihat produk di Gallery, Danrem mengajak masyarakat NTB untuk terus mencintai dan menggunakan produk lokal baik mengkonsumsi makanan ringan yang di buat oleh IKM, hingga tenun yang digunakan dalam berbagai kegiatan. Kolaborasi bersama untuk NTB Gemilang.